Berbagai Macam Padang Rumput ( Grassland )

Advertisement
Grassland adalah lahan yang didominasi oleh tumbuhan rumput, semak belukar, dan beberapa jenis pohon lainnya. Grassland terdapat pada daerah yang curah hujannya rendah, baik di daerah tropis maupun di daerah beriklim sedang. Grassland yang ada di daerah tropis disebut tropical grassland (padang rumput tropis) dan yang ada di daerah beriklim sedang disebut temperate grassland (padang rumput iklim sedang).

a. Padang Rumput Tropis (Sabana)
Padang rumput tropis sering kita sebut sabana. Di Amerika Selatan (Venezuela) disebut llanos. Sabana adalah lahan berumput namun di sana sini ditumbuhi pepohonan. Sabana terletak di daerah dengan curah hujan antara 50–130 sentimeter per tahun. Di tempat ini hujan hanya terjadi pada bulan-bulan tertentu.

Sabana terdapat di Afrika, Australia, Amerika Selatan, sebagian India, dan sebagian kecil wilayah Indonesia. Sabana terluas terdapat di Afrika. Hampir setengah dari luas benua ini tertutup oleh sabana. Di beberapa bagian sabana dilalui aliran sungai yang beberapa di antaranya adalah sungai besar seperti Sungai Nil, Zambesi, dan Kongo di Afrika. Di Venezuela, sabana dilalui aliran Sungai Orinoko. Bahkan di sabana sering terdapat genangan air berupa rawa-rawa.

Flora yang terdapat di sabana Afrika antara lain rumput bermuda, rumput gajah, pohon baobab, akasia, eboni, dan cadelabra. Adapun flora yang tumbuh di sabana Australia antara lain ekaliptus, kasuarina, pohon botol, dan pohon rumput. Sabana di Amerika Selatan ditumbuhi tanaman fern, bromelia, carnivoroussp, guacamaya, dan pentamierista.

Ternyata, meskipun sama-sama bernama sabana, flora yang tumbuh antara daerah satu dengan lainnya berbeda. Perbedaan itu juga terjadi pada fauna. Sabana Australia dihuni oleh binatang seperti kanguru, koala, goana, dingo, dan landak.

Sabana di Amerika Selatan dihuni beberapa binatang pemakan semut (chiguire), serigala, beberapa jenis burung, dan reptil. Sabana yang paling banyak dihuni binatang adalah sabana Afrika. Di sini hidup berbagai binatang yang sangat mengagumkan. Selain dihuni oleh binatang darat terbesar dan tertinggi di dunia, yaitu gajah sabana dan zarafah, di sabana ini hidup binatang pemangsa dengan kecepatan lari tercepat di dunia, yaitu cheetah. 

Binatang lain yang hidup di sabana ini antara lain rusa, antilop, gazelle, zebra, badak, singa, hyena, wildebis, gnu, burung unta, burung nazar, elang, dan babi rusa. Bagian sabana yang berawa atau dilalui sungai terdapat kuda nil dan buaya.

b. Padang Rumput Iklim Sedang
Berbeda dengan sabana, padang rumput iklim sedang memang benar-benar hanya ditumbuhi rumput. Di bekas negara Uni Soviet, padang rumput seperti ini disebut stepa. Kita pun sering menggunakan kata ini untuk menyebut padang rumput.

Sebenarnya banyak sekali sebutan untuk menyebut tempat seperti ini. Di Afrika Selatan, padang rumput seperti ini disebut veldt, di Amerika Utara disebut prairie, di Amerika Selatan disebut pampa, dan di Hongaria disebut puszta.

Flora yang ada di padang rumput iklim sedang hanyalah rumput dan ilalang. Fauna di tempat ini tidak
sebanyak di sabana. Fauna yang ada hanyalah kelinci, rusa, burung hantu, dan ular. Fauna terbesar adalah bison yang terdapat di Amerika Utara.

1 Response to "Berbagai Macam Padang Rumput ( Grassland )"